Salam Budi Luhur
Dosen dan staf Akademi Sekretari Budi Luhur telah melakukan kunjungan ke Perpustakaan Nasional di Jakarta pada hari Rabu tanggal 16 Januari 2019. kami diterima dengan baik oleh para pustakawan Perpustakaan Nasional Bapak Arief Wicaksono, Ibu Indah Eka Putri dan Ibu Desi Adisiswati beserta jajarannya. Bapak Arif dan Bu Dewi menjelaskan berbagai macam fasilitas, profil, tata cara mendaftar anggota perpustakaan nasional, dan lain-lain.
Perpusnas sudah menjadi tempat paling dinikmati oleh kalangan luas karena fasilitas-fasilitasnya cukup lengkap, nyaman dan lebih kekinian. Perpustakaan ini telah siap menghadapi era industri 4.0, hal ini dibuktikan dengan pengadaan kemutakhiran infrastruktur dan sistem informasi untuk membantu melayani masyarakat secara luas. Kelengkapan ini sudah dapat dinikmati melalui bermacam bentuk gawai. Proses mendaftarkan diri sebagai anggota perpusnas menjadi lebih mudah. Para pengunjung dapat langsung berkunjung ke gedung perpusnas atau mengunjungi laman situs resmi dari perpusnas.
Proses pendaftaran langsung di dalam gedung perpusnas sangat mudah karena perpusnas sudah memiliki lebih dari 50 unit komputer. Di samping itu, keramahan dan keprofesionalan petugas-petugas perpusnas siap memandu dan membantu jika pengunjung mengalami kesulitan dalam mengisi formulir. Kami hanya membutuhkan waktu 10 – 15 menit untuk mendaftarkan diri menjadi anggota perpusnas dan tentu saja tergantung dari jumlah pengunjung.
Perpustakaan Nasional Republik Indonesia menjadi perpustakaan tertinggi di dunia. Bangunan Perpustakaan Nasional telah direnovasi kini memiliki 24 lantai termasuk ruang bawah tanah (basement). Setiap lantai Perpusnas memiliki jenis dan ruangan yang berbeda. Kami selaku pendidik mendapatkan pelajaran dan pengalaman serta menjadi motivasi kami untuk meningkatkan kualitas perpusatakaan Akademi Sekretari Budi Luhur.