Akademi Sekretari (ASTRI) Budi Luhur menerima Hibah Program Pembinaan Perguruan Tinggi Swasta Tahun 2015 yang diselenggarakan oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (KOPERTIS) Wilayah III. Setelah melewati tahapan desk evaluation administrasi dan seleksi Proposal Program Pembinaan Perguruan Tinggi Swasta (PP-PTS) Tahun 2015 melalui surat pengumuman Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta Wilayah III nomor 457/K3/KL/2015.
Program PP-PTS 2015 yang dikompetisikan oleh Kopertis Wilayah III memberikan keputusan bahwa Akademi Sekretari Budi Luhur akan mendapatkan hibah barang sebesar Rp 300.000.000,- (Tiga Ratus Juta Rupiah). PP-PTS Tahun 2015 merupakan program pengembangan institusi yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas mutu pembelajaran dan relevansi perguruan tinggi agar mampu menghasilkan lulusan bermutu dan berdaya saing tinggi.
Barang-barang hibah PP-PTS tersebut diterima oleh Akademi Sekretari Budi Luhur pada tanggal 22 Desember 2015 sejumlah 54 unit peralatan perkantoran dan kesekretarisan sesuai dengan pemanfaatan dari masing-masing barang tersebut.
Kemudian pada tanggal 23 Oktober 2016 kegiatan Monitoring dan Evaluasi dilakukan oleh tim Monev dari Kopertis Wilayah III yang diwakilkan oleh Ibu Yulianti AS, S.E sebagai Ketua Tim Monev dan Bapak Agung Permana N sebagai Anggota Tim Monev. Tim Monev Kopertis Wilayah III diterima oleh Ibu Fenti Sofiani, S.Pd., M.M selaku Direktur, Ibu Reni Hariyani, S.E., M.Akt., selaku Ketua Program Studi dan Bapak Achmad Syarif, S.T., M.Kom. selaku Ketua Bagian Pelayanan Riset dan PkM Akademi Sekretari Budi Luhur. Tim Monev dipersilahkan untuk melihat barang-barang yang telah diterima oleh Akademi Sekretari Budi Luhur apakah sudah sesuai dengan proposal yang telah diajukan. Kegiatan monev ini bertujuan untuk mengevaluasi pemanfaatan barang pada Akademi Sekretari Budi Luhur Jakarta dalam rangka kegiatan Hibah PP-PTS yang telah diselenggarakan pada tahun 2015.
Semoga dengan terselenggaranya Program Pembinaan Perguruan Tinggi Swasta menjadikan kampus-kampus di Jakarta khususnya Akademi Sekretari Budi Luhur menjadi lebih baik dalam mutu pembelajaran akademik maupun non akademik.