Parents Day 2014

Parents day yang diperuntukkan untuk Orang Tua/Wali mahasiswa 2014 kali ini berlangsung pada tanggal 16 September kemarin di ruang 723 gedung ASTRI. Parents day dipimpin oleh Bapak Medya Apriliansyah, SE, MSi selaku Wakil Direktur Bidang Akademik ASTRI didampingi oleh Ibu Iis Torisa Utami, SE, MM selaku Kepala Bidang Kemahasiswaan dan Ibu Dra. Afie Asiana Nindyastuti, MM selaku pembina kegiatan kemahasiswaan. Bapak Medya pada kegiatan ini, menjelaskan tentang kurikulum yang ada pada ASTRI, kegiatan-kegiatan apa saja yang akan dilakukan mahasiswa di enam semester kedepan dan penghargaan yang telah diraih oleh Kampus ASTRI Budi Luhur.

Orang Tua yang hadir pada saat itu sangat antusias mendengarkan penjelasan dan rencana-rencana yang akan dilakukan di ASTRI Budi Luhur dan memberikan dukungan kepada Manajemen ASTRI Budi Luhur untuk mewujudkan kegiatan tersebut dengan baik.
Dalam kegiatan ini juga Ibu iis dan Ibu Afie memberikan penjelasan organisasi yang dapat diikuti oleh mahasiswa dan poin-poin prestasi yang akan diraih oleh mahasiswa ASTRI.
Semoga kegiatan parents day kali ini dapat mempererat tali silaturahmi antara manajemen ASTRI Budi Luhur dan para Orang Tua Siswa, yang mana telah memberikan kepercayaan kepada pihak kampus untuk mendidik anak-anaknya dan memberikan penjelasan kegiatan dan pelajaran yang akan diberikan kepada mahasiswa ASTRI.

DSC_5661

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.